Selama ini saya selalu menggunakan desktop untuk mendownload video hasil rekaman Handycam saya.

http://www.bigwisu.com/2007/11/06/home-video-editing-di-linux

Desktop ini sudah saya lengkapi dengan kartu PCI Firewire/IEEE1394, sehingga saya bisa dengan mudah menggunakannya untuk mengakses Handycam. namun setelah desktop tersebut saya ganti dengan notebook.

http://www.bigwisu.com/2008/08/19/workstation-portable

Saya harus mencari cara baru untuk memproses semua kenangan yang tersimpan di Handycam saya.

Minggu lalu sambil menunggu janjian ama temen di Poins Square. saya masuk ke sebuah toko yang kebetulan menjual Card IEEE1394 dalam bentuk PCMCIA. setelah diijinkan mencoba. perangkat tersebut saya insert ke notebook dan output dmesg cukup menggembirakan. akhirnya saya tawar dan harga pun turun 15 rb menjadi Rp 120.000,-.

Sampai dirumah saya mencoba menggunakannya untuk mendownload rekaman Halal-bi-halal Kompleks STIE Perbanas.

Dan perangkat murah ini ternyata memuaskan sekali. malah kontrol2 Play, Pause, Forward dan Rewind semua bisa dilakukan dengan baik dari kino.