Menanggapi komentar mas Vulkan

aku dan install IPCOP plus advproxy, urlfilter plus shalla.tar.gz untuk blokir yg parno2 sebab kalo nggak di filter neh….anak-anak lagi demam pengen tau si miyabi.

akhirnya nulis juga soal Miyabi di blog ini.. 😉 padahal pengennya nulis tentang sesuatu dengan tema sosial. tapi ya ujung2-nya technical juga 😛

Sebenarnya bukan rahasia lagi jika perkembangan konten porno jauh lebih cepat daripada kemampuan melakukan update terhadap blacklist semacam Shalla’s List. malah ada beberapa perusahaan yang berhasil meraup keuntungan dari hal ini. yaitu dengan menawarkan list yang cepat uptodate secara commercial.

Hmmm kira2 bakal jadi business model yang bagus nggak ya (thinking)

Anyway mengingat keterbatasan itu, ada cara lain yang bisa dilakukan untuk mempertajam filtering. yaitu dengan menambahkan Custom expression list

saya pribadi tidak terlalu suka dengan cara ini karena.

1. Butuh Resource CPU Extra

Deployment IPCop saya selalu menggunakan PC Bekas. contohnya CPU yang saya pakai untuk RT/RWnet saya

root@coklat:~ # head -10 /proc/cpuinfo

processor : 0

vendor_id : GenuineIntel

cpu family : 6

model : 8

model name : Pentium III (Coppermine)

stepping : 3

cpu MHz : 664.520

cache size : 256 KB

fdiv_bug : no

hlt_bug : no

yang jelas untuk hardware Pentium 3 666MHz semacam itu, jumlah dana maximum yang harus dikeluarkan tidak lebih dari 1jt rupiah. Apa jadinya kalo tiba2 saya mengajukan budget sebuah CPU multicore dengan selisih harga 1 buah “0”. (thinking)

Nah kalau CPU Pentium 3 ini saya paksa untuk membaca seluruh konten sebuah web sebelum mengambil keputusan apakah halaman web tersebut di blok atau tidak di blok. terlebih lagi jika jumlah client banyak, dalam satu menit bisa puluhan bahkan ratusan halaman web seperti ini. koneksi internet pasti lemuot deh. 😛

**

  1. Sulitnya Merangkai Expression**

Kata kunci Miyabi bisa saja kita blok seperti contoh diatas. sehingga. konten seperti ini

miyabi-search

akan diblok seperti

Namun apa jadinya kalau kata “Miyabi” yang dimaksud adalah seperti ini

kata kunci Miyabi bisa berarti bintang porno, bisa juga berarti mobil Izusu Panther. (doh)

3. Tidak Menfilter HTTPS

HTTPS adalah komunikasi secure atau aman antara web browser client dengan server penyedia konten, artinya kalau konten HTTPS bisa saya filter. konten tersebut nggak secure lagi dong 😛

Memang benar ada alternatif pengamanan ekstra. namun butuh effort yang lumayan besar. dan bukanlah solusi yang 100% aman. tetap harus dikombinasikan dengan pendekatan non teknis.

(nyengir)